Kenapa Ya: Kinerja RDPU Aku Negatif?

9 September 2024 Ditulis oleh Jessica Wijaya
Featured

Selama kita berinvestasi di kelas aset tertentu, nggak jarang dong yaa kita memperhatikan kinerja pilihan reksa dana favorit atau pilihan kita. Terkadang ada beberapa pergerakan performa yang membuat kita bertanya-tanya.


Contohnya, walaupun cukup jarang, ada kalanya performa reksa dana pasar uang kita negatif. Pasti ini membuat kita bertanya-tanya, “kok bisa ya?”


Nah, pertama-tama, kita harus pahami dulu komposisi kelas aset yang ada di reksa dana pasar uang. Reksa dana pasar uang (RDPU) merupakan reksa dana yang memiliki komposisi investasi di instrumen pasar uang seperti Deposito, Sertifikat Utang Negara (SUN), Sertifikat Bank Indonesia (SBI), Obligasi, Sukuk dan sejenisnya dengan jatuh tempo kurang dari satu tahun. Khusus Efek bersifat utang, instrumennya diterbitkan dengan jangka waktu tidak lebih dari satu tahun dan/atau sisa jatuh temponya tidak lebih dari 1 (satu) tahun (sisa tenor pendek).


Untuk komposisi besaran komposisi aset sendiri, biasanya akan ditentukan oleh Manajer Investasi. Biasanya, RDPU yang memiliki komposisi kelas aset obligasi atau sukuk lebih besar bisa mencatatkan kinerja yang lebih baik, apalagi jika kupon yang diterima dari aset tersebut relatif lebih tinggi. Sisanya umumnya diinvestasikan di deposito, baik deposito reguler maupun deposito on call yang bisa dicairkan sewaktu-waktu.


Salah satu sifat yang membuat kita umumnya tertarik untuk berinvestasi di reksa dana pasar uang adalah karena likuiditasnya. Umumnya, kita bisa mencairkan RDPU kita dan menerima dana hasil penjualannya dalam rekening kita dalam jangka waktu 1 hari kerja saja sejak instruksi penjualan diterima.


Kedua aspek diatas ini bisa menjadi salah satu alasan kenapa terkadang performa reksa dana pasar uang bisa negatif walaupun jarang. Bisa saja dalam hari tersebut, terdapat penjualan kembali reksa dana yang cukup besar sehingga kas yang tersedia tidak cukup; dan Manajer Investasi harus menjual obligasi yang ada dengan harga yang sedikit lebih rendah dari sebelumnya.


Bisa juga ada suatu event atau kondisi tertentu yang mempengaruhi pencatatan harga obligasi atau sukuk yang terdapat di dalam reksa dana tersebut; misalnya data makroekonomi atau kenaikan suku bunga yang tidak diprediksi sebelumnya, atau penurunan rating obligasi dalam portfolio investasi RDPU.


Beberapa hal tersebut bisa mengakibatkan performa harian reksa dana yang negatif, namun teman–teman investor tidak perlu khawatir karena penurunan performa ini biasanya cukup kecil dan hanya berlangsung 1 - 2 hari saja.


Di Sayakaya sendiri, ada beberapa RDPU pilihan yang menjadi tujuan utama investor menitipkan dana mereka dengan performa yang ciamik. Setiap dari reksa dana ini pun juga pernah mengalami penurunan harian yang sifatnya sementara saja, namun tetap memiliki kinerja overall yang baik lho!


tabel ci jess.jpg


Seperti data yang teman-teman lihat diatas, penurunan 1 atau 2 hari di suatu RDPU tidak terlalu menjadi masalah dalam performa kinerjanya secara keseluruhan. Selama likuiditas reksa dana tersebut terjaga dan investor masih bisa memanfaatkan keuntungan likuiditas ini, teman-teman investor tidak perlu khawatir dalam berinvestasi di reksa dana pasar uang.


Selamat berinvestasi!


Lihat Blog Lainnya

thumbnail
Promo 9 September 2024

Spesial 9.9: Bonus 150Ribu!

Halo teman Yamin! Yamin bawa bonus reksa dana Sucorinvest Money Market Fund sebesar 150Ribu nih buat kamu. Yuk, manfaatin promonya sebelum kehabisan! Tapi jangan lupa ya dibaca dulu untuk ketentuan dan syarat yang berlaku:

Baca Selengkapnya
thumbnail
Market Update 4 September 2024

Inflasi Tahunan Indonesia Bulan Agustus 2,12%, 4 Bulan Beruntun Terjadi Deflasi

Indonesia mencatatkan inflasi tahunan sebesar 2,12% (year-on-year) pada bulan Agustus 2024. Inflasi ini lebih rendah dibandingkan inflasi pada bulan Juli yang mencapai 2,13%. Sedangkan inflasi dari awal tahun hingga bulan Agustus sebesar 0,87% (year-to-date). Indonesia juga mengalami deflasi 0,03% secara bulanan (month-to-month). Deflasi yang terjadi pada bulan Agustus membuat Indonesia mengalami deflasi sebanyak 4 bulan secara beruntun.

Baca Selengkapnya
thumbnail
Promo 2 September 2024

Promo September Ceria!

Hai teman Yamin! Biar investasi kamu makin ceria, Yamin punya promo spesial bonus Reksa Dana BNI-AM Dana Pendapatan Tetap Syariah Ardhani sebesar Rp50,000 buat kamu nih 🤩 Cek dan syarat dan ketentuannya di bawah ini ya!

Baca Selengkapnya

Aplikasi SayaKaya:
Mudah, Cepat, dan Terkurasi!

Semua orang kini bisa berinvestasi Reksa Dana dengan mudah hanya lewat satu aplikasi saja. Download sekarang!

HFM - Unverified - Shadow HFM - Verified - Shadow HFM - Unverified HFM - Verified stars
Sayakaya Logo Copyright ©2024 Landing Page
Download Aplikasi
PT SAYAKAYA LAHIR BATIN
location Sahid Sudirman Centre lt 12
Jl. Jend. Sudirman No.Kav. 13-15, Jakarta 10220
phone +62212527989
email hi@sayakaya.id
SayaKaya adalah aplikasi investasi reksa dana yang berlaku sebagai Agen Penjual Efek Reksa Dana (APERD) dengan produk reksa dana dan manajer investasi pilihan yang telah terkurasi. Dikelola dan dikembangkan oleh PT Sayakaya Lahir Batin yang berizin dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan dengan nomor registrasi KEP-17/PM.21/2021.

Investasi reksa dana mengandung risiko. Kinerja masa lalu tidak mencerminkan kinerja masa datang. Calon pemodal/pemodal wajib mempelajari prospektus sebelum berinvestasi reksa dana. Dalam melakukan transaksi jual dan beli reksa dana, calon pemodal/pemodal diharapkan memperhatikan profil risiko, kondisi keuangan serta tujuan investasi dari masing-masing calon pemodal/pemodal.