The Fed Menaikkan Tingkat Suku Bunga - Market Outlook 31 Juli 2023
Hallo teman Yamin, kali ini kami ingin menginformasikan berita-berita yang dapat disajikan dan bermanfaat untuk menambah referensi kita dalam hal ekonomi. Berikut merupakan market outlook tersebut:
1. The Fed Menaikkan Tingkat Suku Bunga
Pada rabu (26/7) pekan lalu, The Fed menaikkan tingkat suku bunga acuannya sebesar 25 basis poin menjadi 5.25-5.5% dalam rapat Federal Open Market Committee (FOMC). The Fed juga mengisyaratkan bahwa masih ada peluang untuk kembali menaikkan tingkat suku bunganya pada September 2023.
Salah satu faktor kenaikan suku bunga tersebut karena The Fed masih ingin terus menekan laju inflasi dengan targetnya yaitu 2%. Sebagai informasi tambahan, tingkat inflasi AS saat ini (31/7) sebesar 3%.
2. BI Pertahankan Suku Bunga
Rapat Dewan Gubernur (RDG) Bank Indonesia (BI) pada 24-25 Juli 2023 memutuskan untuk mempertahankan suku bunga acuan BI atau BI 7-Day Reverse Repo Rate (BI7DRR) sebesar 5.75%, suku bunga Deposit Facility sebesar 5%, dan suku bunga Lending Facility sebesar 6.5%.
Gubernur BI Perry Warjiyo mengungkapkan, keputusan untuk mempertahankan suku bunga acuan sebesar 5.75% ini konsisten dari sikap kebijakan moneter dalam memastikan inflasi tetap terkendali pada kisaran sasaran 3±1% pada sisa tahun 2023 dan 2.5±1% pada tahun 2024. Tingkat inflasi Indonesia saat ini (31/7) sebesar 3.52%.
3. BI: Pertumbuhan Kredit Tahun Ini di Atas 9%
Bank Indonesia (BI) memproyeksikan untuk pertumbuhan kredit selama tahun 2023 berada dalam kisaran 9% sampai 11% (year on year).
Gubernur BI Perry Warjiyo mengungkapkan, BI berkomitmen terus untuk mendorong penyaluran kredit/pembiayaan dari sisi penawaran perbankan dalam rangka mengakselerasi pertumbuhan ekonomi secara berkelanjutan.
Kebijakan tersebut juga difokuskan pada sektor-sektor yang memiliki daya ungkit tinggi, khususnya pada sektor hilirisasi (minerba, pertanian, peternakan, dan perikanan), perumahan, pariwisata, dan ekonomi keuangan hijau.
4. Rupiah Mengalami Penguatan
Pagi ini (31/7) nilai tukar rupiah berhasil menguat sebesar 0.13% dan mendapatkan tambahan 20 poin menjadi Rp15.092 per dolar AS berdasarkan data RTI Business. Adanya penguatan nilai rupiah terjadi karena rilis data inflasi penting di Amerika Serikat yang menurun.
Namun, masih ada potensi tekanan pada nilai rupiah karena The Fed mengisyaratkan akan menaikkan tingkat suku bunganya satu kali lagi.
5. IHSG Sedang “Perkasa”
Pada jumat (28/7), Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) mengalami peningkatan sebesar 0.05% ke posisi 6.900,23. Dalam sepekan pada periode 24-28 Juli 2023, IHSG telah menguat sebesar 0.28%.
Terdapat empat indeks sektoral yang mengalami penguatan dan mengangkat IHSG dalam sepekan. Sektor barang baku melesat sebesar 2.35% dalam sepekan, sektor energi menguat sebesar 1.69%, sektor perindustrian menguat sebesar 0.76% dan pada sektor barang konsumsi nonprimer menguat 0.12%.
Kemudian, Investor asing mencatat net buy atau beli bersih Rp271,23 miliar dalam sepekan. Menurut analis dari Sucorinvest Asset Management, pada bulan agustus 2023 pasar saham masih berpotensi mengalami penguatan, namun dihimbau untuk para investor agar lebih memperhatikan portofolionya lagi sebelum berinvestasi.
Sesuaikan profil risiko dan tujuan investasi sebelum melakukan aksi pembelian atau penjualan instrumen investasi tersebut.
PERFORMA 3 REKSA DANA TERBAIK SAYAKAYA (1 MINGGU)
Sumber data: pasardana.id
Data tersebut merupakan informasi pendukung secara statistik mengenai performa terbaik dari jenis reksa dana pasar uang, reksa dana pendapatan tetap, dan reksa dana saham dalam seminggu terakhir.
Disclaimer: Berita di atas merupakan informasi terkait ekonomi dan bukan ajakan atau suruhan dalam membeli/menjual produk investasi tertentu. Keputusan beli/jual terhadap instrumen investasi sepenuhnya dipegang oleh investor itu sendiri.
Lihat Blog Lainnya
5 Cara Mengoptimalkan Investasi Reksa Dana Mu!
Halo teman Yamin! Investasi reksa dana merupakan salah satu cara yang populer untuk mengalokasikan dana untuk mencapai tujuan finansial. Secara pengertian, reksa dana merupakan wadah investasi yang kumpulan dana berasal dari para investor akan dikelola oleh manajer investasi profesional.
Baca SelengkapnyaIndonesia Bisa “Naik Kelas”, Kalau.. - Market Outlook 24 Juli 2023
Hallo teman Yamin, kali ini kami ingin menginformasikan berita-berita yang dapat disajikan dan bermanfaat untuk menambah referensi kita dalam hal ekonomi. Berikut merupakan market outlook tersebut:
Baca SelengkapnyaRedenominasi Rupiah
Halo teman Yamin! Dari akhir tahun 2022 hingga sekarang, kamu sering mendengar gak rencana bahwa Indonesia akan melakukan kebijakan redenominasi rupiah? Kira-kira apa yang dimaksud dengan redenominasi rupiah dan tujuannya apa sih? Mari kita bahas bersama.
Baca Selengkapnya