Yuk Kenalan sama Fashion Sustainability: Cara Stylish Sambil Jaga Bumi!

21 November 2023 Ditulis oleh Yamin SayaKaya
Featured

Halo teman Yamin! Di era modern, isu lingkungan menjadi perhatian utama, termasuk dalam industri fashion. Apakah kamu pernah mendengar istilah "fashion sustainability"? Kalau belum, yuk disimak bersama.


Fashion sustainability adalah pendekatan di industri fashion yang mempertimbangkan dampak sosial dan lingkungan dalam setiap aspek produksi. Mulai dari pemilihan bahan, proses produksi, hingga distribusi, semuanya dilakukan dengan meminimalkan dampak negatif terhadap lingkungan dan masyarakat.


Bagaimana kita bisa berpartisipasi dalam Gerakan Fashion Sustainability? Berikut merupakan beberapa cara yang bisa kamu lakukan untuk berpartisi dalam gerakan Fashion Sustainability:


1. Pilih Brand yang Berkelanjutan


Nah, saat memilih brand, yuk cari yang benar-benar peduli dengan lingkungan. Brand yang berkelanjutan biasanya menggunakan bahan daur ulang dan mengurangi penggunaan zat kimia yang bisa merusak bumi kita. Jadi, selain kita tampil stylish, kita juga ikut menjaga bumi, lho!


2. Kurangi Konsumsi Fast Fashion


Eits, pernah dengar istilah fast fashion? Ini lho, pakaian yang diproduksi super cepat untuk mengikuti tren, tapi sayangnya seringkali kurang awet. Hindari membeli pakaian hanya gara-gara tren sesaat, ya. Lebih baik investasikan uangmu untuk pakaian berkualitas yang awet. Misalnya, jeans berkualitas yang bisa kamu andalkan selama bertahun-tahun.


3. Daur Ulang Pakaian


Tau nggak sih, banyak pakaian yang kita buang ternyata masih bisa bermanfaat? Kalau kamu punya pakaian yang udah nggak terpakai, daripada dibuang, mending didonasikan ke yang membutuhkan. Atau, kalau pakaianmu udah nggak layak pakai, bisa lho diubah jadi kain pel atau barang lainnya. Selain beramal, kita juga ikut mengurangi limbah.


Dengan semakin banyaknya kesadaran akan pentingnya keberlanjutan, kita semua bisa berkontribusi untuk membuat dunia menjadi tempat yang lebih baik. Setiap langkah kecil yang kita ambil dapat membawa perubahan besar di masa depan.


Mengingat pentingnya berpikir tentang masa depan, mengapa tidak sekalian memikirkan tentang masa depan keuanganmu? Dengan mulai berinvestasi reksa dana melalui aplikasi SayaKaya.


Lihat Blog Lainnya

thumbnail
Promo 20 November 2023

Tak Ada Alasan untuk Melewatkan Promo Gajian Bulan November Ini!

Jangan lewatkan kesempatan emas ini! Sambut bulan November dengan penuh kebahagiaan dan manfaatkan promo gajian spesial dari SayaKaya.

Baca Selengkapnya
thumbnail
CEO Insight 20 November 2023

Macroeconomics Update; seri 1

Happy Monday, teman-teman OKB! Bagaimana, apakah sempat menikmati konser Coldplay pekan lalu?

Baca Selengkapnya
thumbnail
Education 17 November 2023

Investasi Tanpa Ribet: Memahami Reksa Dana untuk Pemula

Halo teman Yamin! Artikel ini cocok banget buat kamu para investor pemula yang penasaran mengenai reksa dana. Kita akan membahas lebih lanjut soal pengertian dan jenis-jenis dari reksa dana itu sendiri. Yuk disimak bersama!

Baca Selengkapnya

Aplikasi SayaKaya:
Mudah, Cepat, dan Terkurasi!

Semua orang kini bisa berinvestasi Reksa Dana dengan mudah hanya lewat satu aplikasi saja. Download sekarang!

HFM - Unverified - Shadow HFM - Verified - Shadow HFM - Unverified HFM - Verified stars
Sayakaya Logo Copyright ©2024 Landing Page
Download Aplikasi
PT SAYAKAYA LAHIR BATIN
location Sahid Sudirman Centre lt 12
Jl. Jend. Sudirman No.Kav. 13-15, Jakarta 10220
phone +6212527989
email hi@sayakaya.id
SayaKaya adalah aplikasi investasi reksa dana yang berlaku sebagai Agen Penjual Efek Reksa Dana (APERD) dengan produk reksa dana dan manajer investasi pilihan yang telah terkurasi. Dikelola dan dikembangkan oleh PT Sayakaya Lahir Batin yang berizin dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan dengan nomor registrasi KEP-17/PM.21/2021.

Investasi reksa dana mengandung risiko. Kinerja masa lalu tidak mencerminkan kinerja masa datang. Calon pemodal/pemodal wajib mempelajari prospektus sebelum berinvestasi reksa dana. Dalam melakukan transaksi jual dan beli reksa dana, calon pemodal/pemodal diharapkan memperhatikan profil risiko, kondisi keuangan serta tujuan investasi dari masing-masing calon pemodal/pemodal.